Posted on / Abiturenbuka bersamadaarun nahdhah

Buka bersama 7 angkatan Daarun Nahdhah Bangkinang

Bangkinang, 01 Juni 2019 – Pondok Pesantren Daarun Nadhah Tawalib Bangkinang beserta 7 angkatan mengadakan buka bersama di lapangan basket daarun Nadhah jalan Syarifuddin Syarif Desa Muara Uwai Bangkinang Kampar.

Buka bersama ini diikuti oleh 7 angkatan yaitu angkatan 59,60,61,62,63,64,dan 65, acara ini dihadiri oleh para abuya dan umi ponpes Daarun Nahdhah Bangkinang, dalam acara buka bersama ini abiturent dan abiturenten sangat antusias dalam mengikuti acara ini, acara ini bermula dengan kata sambutan dari ketua panitia Hermansyah, SH mengatakan  “sangat berterimakasih kepada abiturent dan abiturenten yang telah hadir di acara ini, dan juga berterimakasih kepada panitia yang bersusah payah untuk telah mensukseskan acara buka bersama ini, karena acara buka bersama 7 angkatan dan di adakan di Ponpes Daarun Nahdhah baru ini yang pertama diadakan, tentunya sangat berat tantangan bagi panitia”. Jelasnya.

Dalam Kata Sambutan dari Kepala Ponpes Drs. H. Rusdinur mengatakan “semoga acara buka bersama ini dapat berlanjut di tahun yang akan datang dan lebih besar lagi dari tahun ini, karena buka puasa bersama seperti ini dapat menyambung silaturahmi kita” Ungkapnya.

Kemudian pemberian cendra mata oleh ketua panitia kepada pimpinan ponpes Daarun Nahdhah Tawalib Bangkinang.

Dan acara ini ditutp dengan pemberian dopres, shalat dan makan bersama.

#AyoMondok  #AyoNyantri #SantriKeren
#Bukbar7Angkatan #BukaPuasa #BukaBersama
#DaarunNahdhah #Ponpes #PPDNTB

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *